Minggu, 06 Maret 2011

Cara Menghilangkan Tanda Panah pada Icon Shortcut

Mungkin pandangan teman2 ketika melihat layar laptop/PC ada yang merasa risih kenapa icon2 yang ada di desktop semuanya ada tanda panah kecil yang selalu menempel......jika teman2 berniat untuk menghilangkan tanda panah tsb maka pada kesempatan ini saya akan berbagi trik untuk menghilangkan tanda panah kecil yang nempel pada icon shortcut di desktop laptop atau PC teman2. 
Sementara OS yang saya gunakan Vista Home Basic.... Langsung aja ke TKP :
  1. klik start (simbol windows) lalu ketikan "regedit" (jgn pake tanda kutip) pada ruangan start search lalu enter.
  2. muncul windows need your permission lalu klik "continue" untuk melanjutkan.
  3. setelah itu akan muncul registri editor, pada bagian sebelah kiri cari "HKEY_CLASSES_ROOT" setelah ketemu klik selelah kiri teks tsb untuk memunculkan kebawah direktori yang ada didalamnya.
  4. cari direktori "lnkfile"/el-en-ka-file (huruf kecil semua), setelah ketemu klik direktori tsb.
  5. setelah itu akan muncul file-file yang tampak pada bagian sebelah kanan, lalu cari file "IsShortcut" setelah ketemu ganti nama file tsb dengan menambahkan huruf "s" dibelakangnya asalnya "IsShortcut" menjadi "IsShortcuts".
  6. setelah selesai mengganti nama tutup jendela registri editor dilanjutkan dengan merestart laptop/PC dan lihat hasilnya, icon2 yang tampak di layar laptop/PC teman-teman bersih dari tanda panah kecil yang sebelumnya ada.
  7. selamat mencoba dan resiko ditanggung sendiri he..he...he....he...(aman kok saya udah mencobanya).  

Artikel Terkait :



Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Arsip Blog